VMTS Prodi MSAA merupakan turunan dan in line dengan VMTS FUPI dan UIN Sunan Kalijaga. Visi UIN Sunan Kalijaga adalah “Unggul dan Terkemuka dalam Pemaduan dan Pengembangan Keislaman dan Keilmuan bagi Peradaban”. Adapun Visi Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam adalah, “Unggul dan terkemuka dalam pemaduan dan pengembangan studi keushuluddinan dan keilmuan bagi peradaban”.
Visi UIN dan Visi Fakultas keduanya memayungi Visi Prodi MSAA yakni “Menjadi program studi magister yang unggul dan terkemuka dalam pengembangan studi agama-agama secara integratif-interkonektif demi kemajuan peradaban”.
Kemudian Misi Fakultas in line dan bersinergi dengan Misi UIN Sunan Kalijaga dalam rangka mengembangkan Prodi. Berikut ini Misi UIN, Fakultas, dan Prodi secara berurutan,
Misi UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta
- Memadukan dan mengembangkan studi keislaman, keilmuan, dan keindonesiaan dalam pendidikan dan pengajaran.
- Mengembangkan budaya ijtihad dalam penelitian multidisipliner yang bermanfaat bagi kepentingan akademik dan masyarakat.
- Meningkatkan peran serta institusi dalam menyelesaikan persoalan bangsa berdasarkan pada wawasan keislaman dan keilmuan bagi terwujudnya masyarakat madani.
- Membangun kepercayaan dan mengembangkan kerja sama dengan berbagai pihak untuk meningkatkan kualitas pelaksanaan tridharma perguruan tinggi.
Misi Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam
- Mengembangkan pendidikan dan pengajaran yang berorientasi pada pemaduan dan pengembangan pemikiran dalam bidang sumber-sumber pokok Islam, aqidah dan filsafat, studi agama-agama dan sosiologi agama.
- Memelihara tradisi keilmuan dan intelektual serta menumbuhkan budaya ijtihad dalam penelitian secara multidisipliner.
- Meningkatkan dan mengembangkan sumber daya fakultas menjadi potensi yang efektif dan berkualitas dalam rangka ikut serta menyelesaikan persoalan masyarakat dan bangsa.
- Mengembangkan kerjasama fakultas dengan berbagai lembaga akademik maupun lembaga lainnya untuk mewujudkan tri-dharma perguruan tinggi, terutama dalam bidang keushuluddinan.
Misi Prodi Magister SAA
- Mengembangkan studi agama-agama dalam paradigma integratif-interkonektif
- Mengembangkan wawasan keagamaan yang aktual, moderat, humanis, dan transformatif berbasis Ilmu Agama-agama.
- Meningkatkan penelitian dan kajian ilmiah dalam studi agama-agama secara integratif-interkonektif dengan penguasaan metodologi yang kuat.
- Memberdayakan masyarakat menuju terbentuknya masyarakat yang berkeadaban dalam bingkai universalitas nilai-nilai keagamaan dan kebhinekaan Indonesia berbasis studi agama-agama.
Tujuan UIN Sunan Kalijaga
- Menghasilkan sarjana yang mempunyai kemampuan akademis dan profesional yang integratif-interkonektif.
- Menghasilkan sarjana yang beriman, berakhlak mulia, memiliki kecakapan sosial dan manajerial, dan berjiwa kewirausahaan serta rasa tanggung jawab sosial kemasyarakatan.
- Menghasilkan sarjana yang menghargai dan menjiwai nilai-nilai keilmuan dan kemanusiaan.
- Menjadikan universitas sebagai pusat studi yang unggul dalam bidang kajian dan penelitian yang integratif-interkonektif.
- Membangun jaringan yang kokoh dan fungsional dengan alumni
Tujuan Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam
- Menghasilkan sarjana muslim yang ahli di bidang pemikiran dasar Islam.
- Menghasilkan tenaga ahli yang memenuhi syarat memperoleh derajat sarjana dalam bidang ilmu Ushuluddin.
- Menghasilkan tenaga peneliti, baik dalam ilmu Aqidah dan Filsafat, Perbandingan Agama, Tafsir Hadis, Sosiologi Agama dan penelitian multidisipliner.
- Menghasilkan tenaga ahli dalam bidang ilmu Ushuluddin yang memiliki kemampuan berpikir kritis, integratif-interkonektif dalam menyelesaikan persoalan-persoalan baik tingkat lokal, nasional maupun global.
Tujuan Prodi MSAA
- Menghasilkan lulusan magister yang mampu berfikir ilmiah dan melakukan penelitian dalam bidang kajian agama-agama secara integratif-interkonektif.
- Menghasilkan lulusan magister yang mempunyai wawasan keagamaan yang aktual, moderat, humanis, dan transformatif berbasis Ilmu Agama-agama.
- Menghasilkan lulusan magister yang mempunyai kecakapan yang tinggi dalam melakukan penelitian dan kajian ilmiah pada bidang studi agama-agama secara integratif-interkonektif dengan penguasaan metodologi yang kuat.
- Menghasilkan lulusan yang cakap dalam memberdayakan masyarakat menuju terbentuknya masyarakat yang berkeadaban dalam bingkai universalitas nilai-nilai keagamaan dan kebhinekaan Indonesia berbasis studi agama-agama.
Strategi pencapaian visi, misi dan tujuan dilakukan secara bertahap melalui Rencana Induk Pengembangan (RIP) setiap 25 tahun, Rencana Strategis (Renstra) setiap 5 Tahun, serta Rencana Operasional (Renop) dan RKAKL setiap tahun. Kegiatan Tridharma yang direncanakan dalam jangka panjang, menengah dan tahunan tersebut, selalu dimonitor dan dievaluasi melalui sistem penjaminan mutu, sehingga ketercapaian visi, misi, dan tujuan dapat diketahui dan dijamin keberhasilannya.
Nilai-nilai yang dikembangkan universitas, Fakultas dan Program Studi dalam mengembangkan visi keilmuan mengacu pada core value UIN Sunan Kalijaga yaitu integrasi-interkoneksi, inklusif, dedikatif, countinuous improvement. Semua kegiatan akademik tridharma di UIN Sunan Kalijaga, Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam, serta Prodi MSAA mengacu pada keempat nilai yang menjadi core value tersebut.